-->
Menu
/

www.ernawatililys.com – 7 tips memilih nama domain untuk bisnis. Zaman digital ini memiliki dampak positif untuk marketing online yang akan menaikkan omzet penjualan bisnis Anda. Kenapa bisa membuat penjualan meningkat, karena dengan online marketing akan meraup konsumen yang lebih luas lagi. Konsumen di sini adalah pembeli baik mereka antar kota, antar pulau, bahkan antar negara. Jadi jangan menutup mata untuk masuk ke dalam peluang bisnis online saat ini.


Alasan lain kenapa kebiasaan pembeli beralih dari toko fisik :

  • Kesibukan : Kesibukan membuat seseorang semakin tak sempat berbelanja.
  • Macet : Tak dipungkiri macet menjadi penyebab orang malas keluar rumah, karena menghabiskan waktu di jalan. Sedangkan belanja juga butuh waktu untuk memilih produk yang tetap dan sesuai keinginan. 
  • Uang jajan atau uang di luar dugaan : pergi berbelanja tak hanya membeli produk A saja. Kadang, karena lama mengantri, atau lelah berkeliling mall maka pergi ke restoran untuk sekedar makan dan minum, untuk menambah kembali stamina yang telah terkuras seharian. 
  • Ongkos dan juga biaya parkir : di kota-kota besar, selain sulit mencari temoat parkir juga ada biaya parkir yang tidak sedikit. Jika naik kendaraan umum tentu saja butuh ongkos untuk membayar jasa tersebut.
  • Barang yang diincar tidak ada, ini menjadi pengalaman yang mengerikan jika sudah capek-capek berbelanja, namun barang incaran stocknya sedang kosong, habis, atau tidak ada.


Alasan lain kenapa kebiasaan pembeli memilih belanja ke toko online, yaitu karena banyak faktornya, di antaranya :

  • Fleksible : bisa berbelanja via smartphone, bisa via laptop. Bisa di kantor pas istirahat, bisa di rumah, bisa juga wishlish produk dahulu ketika diperjalanan.
  • Perbandingan harga dan kualitas : karena belanja online itu detail harga dan deskripsi lengkap, sebelum membeli bisa membandingkan terdahulu, sehingga sebelum memilih produk bisa dipelajari terdahulu. 
  • Lebih hemat : tak perlu buang waktu, ongkos, dan biaya lainnya. Cukup di rumah saja atau di waktu istirahat kerja. 
  • Diskon : belanja online banyak menawarkan reward, baik point belanja, diskon produk, hingga gratis ongkos kirim dan juga ada support komunitas dari ecommerce agar pembeli makin loyal. 
  • Nah, untuk para pebisnis sebaiknya segera bikin website untuk bisnis yang dijalankan. Untuk memilih nama domainnya, ada tipsnya juga. 



7 Tips Memilih Nama Domain :

1. Nama mudah diingat 
Ketika pertama kali berkunjung ke website, ke blog atau ke situs online lainnya, kemudian dengan sekilas saya membaca kita langsung ingat. Kira-kira webiste apa yang langsung diingat?  Misal www.tokosaya.com atau www.branded.com atau lainnya. Untuk akhiran dot com, dot net,dot org juga memiliki maksud dan tujuan yang berbeda, biasanya untuk dot com lebih kearah komersil. Sedangkan dot org untuk komunitas atau lembaga. 

2. Satu dua suku kata 
Coba perhatikan website-website untuk perusahaan besar mereka hanya membuat satu nama saja, seperti www.qwords.com, www.holidayfamily.com, dll. Satu, dua suku kata ini bukan hanya penentu untuk konsumen memudahkan mengingat nama domain tersebut. Perusahaan besar memilih untuk satu kata nama domain agar branding tersebut sama dengan perusahaan, produk atau brand image. 

3. Mudah diketik dan diucapkan 
Nama domain yang bagus, satu kata belum tentu mudah diketik atau diucapkan orang lain. Apalagi jika target konsumen adalah orang tua lansia, pasti setiap hurufnya, baik ejaan atau ketika mau mengucap atau mengetik akan kesulitan. Jadi sebelum menentukan nama domain untuk bisnis Anda cari yang mudah diketik dan mudah diucapkan. 



4. Jangan menggunakan nama domain yang terlalu panjang 
Nama domain yang terlalu panjang akan membuat konsumen malas untuk mengetiknya, apalagi nama tersebut sebenarnya bisa dipendekkan. Jika Anda kesulitan menentukan  nama domain atau nama yang cocok dengan perusahaan Anda, sebaiknya bisa dengan berkonsultasi kepada konsultan untuk konsultasi nama domain, nama perusahaan, dll. Saatini jasa konsultan banyak ditemui, baik secara offline datang ke kantornya maupun secara online. 

5. Nama unik boleh, tapi jangan yang sulit atau alay 
Memilih nama yang tidak pasaran dan unik itu sah-sah saja.Tujuannya jelas, ingin berbeda dan tidak sama dengan bisnis yang sudah ada. Namun, unik saja pun harus memenuhi kriteria apakah cocok dengan jenis usaha yang dijalankan. Jangan sampai salah, dari unik jatuhnya alay. Alay disini bisa dengan kombinasi huruf dan angka yang tidak tepat.

6. Nama yang langsung konsumen mengerti branding produk Anda
Jika konsumen ingin mencari produk baby, maka website atau ecommerce biasanya memilih nama tidak jauh dari brand dan produk yang dijual,seperti www.kidshop.com, atau jika brandnya fashion dan menjual aneka fashion bisa memilih doain www.gudangfashion.com, www.centralfashion.com, dll 

7. Nama yang baik adalah doa
Langkah terakhir dari 1-6 nama adalah doa, jadi pilih yang terbai. Untuk bisnis pun tidak sembarang memilih nama, pikirkan jangka panjang dan nama tersebut kiranya bisa abadi tanpa tertingal zaman, atau produk sudah tidak dipakai lagi di era 10 tahun mendatang seperti nama disket.com, atau nama kaset.com, di mana saat ini produk tersebut tidak diminati lagi. 



Berikut 7 tips memilih nama domain, semoga bermanfaat ya. Jika ingin beli domain pastikan di tempat yang terpercaya, service 24 jam, customer servicenya ramah dan full support seperti di Qwords yang telah terbukti menjadi pilihan terbaik dari berbagai  bisnis online, UMKM, akademisi, komunitas, personal, dan perusahaan-perusahaan besar lainnya. Oiya kamu punya tips lainnya untuk memilih nama domain yang baik? Share yuk di kolom komentar, agar sharingmu bisa jadi inspirasi untuk orang lain. 


Salam Inspirasi

3 komentar:

  1. Untuk bisnis juga perlu pertimbangkan nama domain bisnis ya.

    BalasHapus
  2. Buat praktek nama domain bisa jadi referensi tulisannya

    BalasHapus
  3. Mau bikinin dot com nggak jadi-jadi, mau ngeblog aja maju mundur. Ajarin donk tips ngeblog biar rajin dan produktif juga nulisnya

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.